MENEMUKAN
JENIS CAHAYA YANG PALING BERPENGARUH TERHADAP PROSES FOTOSINTESIS
OLEH
KELOMPOK 1
Kelas XII IPA 1
1. Kurniawati2. M. Fauzi (setengah kerja)3. Mirawati4. Ni Komang Sekar Manik5. Ni Luh Dealita Pratiwi6. Zulniatun Hidayah
SMA
NEGERI 1 KURIPAN
2014
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami
panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat rahmat dan karunia-Nya
kami bisa menyelesaikan makalah biologi ini.
Dalam makalah ini, kami
menyajikan hasil praktikum mengenai jenis cahaya yang paling berpengaruh
terhadap proses fotosintesis. Hasil pengamatannya pun sudah diupayakan
semaksimal mungkin, sehingga dalam makalah ini kami dapat melaporkan hasilnya
selengkap dan seefektif mungkin. Dalam akhir bahasan pun kami memberikan
kesimpulan mengenai pokok-pokok hasil pengamatan tersebut, serta kami juga
melengkapinya dengan sedikit saran kepada pembaca.
Kami
juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga
makalah ini dapat diselesaikan.
Tim Penyusun
Kelompok 1
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar BelakangPada dasarnya, semua kehidupan diatas bumi ini tergantung langsung dari adanya proses asimilasi CO2 menjadi senyawa kimia organik dengan energi yang didapat dari sinar matahari. Dalam proses ini energi sinar matahari (energi foton) ditangkap dan diubah menjadi energi kimia dengan proses yang disebut fotosintesis. Fotosintesis adalah proses pembentukan makanan (glukosa) pada tumbuhan yang mengandung zat hara, air dan karbondioksida dengan bantuan sinar matahari.Proses fotosintesis ini hanya akan terjadi bila ada cahaya dan melalui klorofil yang terdapat dalam kloroplas. Pada tumbuhan tingkat tinggi, biasanya kloroplas terbatas pada sel-sel batang muda, buah buah belum matang, dan daun. Daun inilah yang merupakan pabrik fotosintesis pada tumbuhan.Pada umumnya, sel fotosintesis mengandung satu sel atau lebih pigmen klorofil yang berwarna hijau. Berbagai sel fotosintesis lainnya seperti pada ganggang dan bakteria, berwarna coklat, merah, atau ungu. Hal ini disebabkan oleh adanya pigmen lain disamping klorofil yaitu pigmen pelengkap seperti karotenoid yang berwarna kuning, merah atau ungu dan pigmen fikobilin yang berwarna biru atau merah.Fotosintesis pada tumbuhan dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti intensitas cahaya (laju fotosintesis maksimum ketika banyak cahaya), konsentrasi karbondioksida (semakin banyak karbon dioksida diudara, makin banyak jumlah bahan yang dapat digunakan tumbuhan untuk melangsungkan fotosintesis), suhu (enzim-enzim yang bekerja dalam proses fotosintesisnya dapat bekerja pada suhu optimalnya).Berdasarkan penjelasan diatas mengenai fotosintesis, maka dilakukanlah praktikum ini sehingga kita dapat melihat bagaiman fotosintesis berlangsung dan mengetahui apa saja faktor yang dapat mempengaruhi lajunya dan apa yang dihasilkan dari proses fotosintesis. Sehingga kita dapat membandingkan antara teori yang kita dapat dari proses pembelajaran dengan hasil yang kita temukan di dalam praktikum.B. Tujuan* Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi proses fotosintesis;* Untuk membuktikan bahwa adanya oksigen yang dihasilkan dalam fotosintesis;* Untuk mengetahui adanya pengaruh warna (spektrum) cahaya terhadap proses fotosintesis;C. Tempatü Laboratorium IPA
BAB IIPEMBAHASANA. Alat dan Bahan¨ Tiga buah gelas beker;¨ Tanaman air ( Hydrila SP ) / Ganggang;¨ Batu kecil;¨ Tali rapia;¨ Tiga buah penutup berbentuk balok; dan¨ Kertas berwarna.B. Cara Kerja¯ Siapkan alat dan bahan;¯ Isi air ke dalam gelas kimia di atas 200 mL;¯ Potong ganggang ± 4 – 5 cm, kemudian cuci dan ikat dengan batu kecil menggunakan tali rapia menjadi 3 bagian;¯ Setelah itu masukkan ganggang yang telah diikat dengan batu tersebut ke dalam gelas kimia yang berisi air;¯ Kemudian tutup setiap gelas menggunakan penutup berbentuk balok; dan¯ Amati masing – masing gelas di dalam balok setiap 10 menit berikutnya.Pada percobaan fotosintesis ini yaitu dengan menggunakan ganggang (Hidrylla Verticillata) memperoleh hasil bahwa oksigen dihasilkan pada ujung ganggang yang dimasukan kedalam air. Fotosintesis merupakan proses pembentukan makanan (glukosa) pada tumbuhan yang mengandung zat hara, air dan karbondioksida dengan bantuan sinar matahari. Pada proses fotosintesis, tumbuhan menangkap cahaya menggunakan pigmen yang disebut klorofil. Klorofil mengandung organel yang disebut kloroplas. Kloroplas inilah yang menyerap cahaya yang akan digunakan dalam fotosintesis. Sebagian besar energi dihasilkan di daun, didalam daun terdapat lapisan sel yang disebut mesofil yang mengandung setengah juta kloroplas setiap milimeter perseginya. Berikut merupakan reaksi dalam proses fotosintesis:6CO2 + 6H2O C6H12 O6 + 6O2.Fotosintesis dipengaruhi oleh beberapa faktor, faktor utama yang mempengaruhi laju fotosintesis adalah sebagai berikut :1. Intensitas Cahaya , semakin banyak cahaya yang masuk semakin maksimal proses fotosintesis pada tumbuhan.2. Kadar air, kebutuhan air pada tanaman harus tercukupi karena apabila kekurangan air atau kekeringan menyebabkan stomata menutup, menghambat penyerapan karbon dioksida sehingga mengurangi laju fotosintesis.3. Konsentrasi karbondioksida, semakin banyak karbondioksida yang ada di udara, semakin banyak pula jumlah bahan yang didapatkan tumbuhan untuk melangsungkan kegiatan fotosintesis.4. Suhu, enzim-enzim yang bekerja dalam proses fotosintesis hanya dapat bekerja pada suhu optimalnya. Pada umumnya laju fotosintesis meningkat seiring meningkatnya suhu hingga batas toleransi enzim.5. Kadar fotosintat (hasil fotosintesis), Jika kadar fotosintat seperti karbohidrat berkurang, laju fotosintesis akan naik. Namun, jika kadar fotosintat bertambah atau bahkan sampai jenuh, maka laju fotosintesis akan berkurang.Fotosintesis memerlukan cahaya yang umumnya berasal dari cahaya matahari. Namun, tidak semua cahaya matahari berguna untuk fotosintesis tetapi hanya cahaya dengan panjang gelombang tertentu yang bermanfaat untuk memecah molekul air dalam proses fotosintesis.
BAB IIIHASIL PENGAMATANA. Hasil pengamatanØ Data hasil pengamatan
perlakuan 10’ pertama 10’ kedua 10’ ketiga Warna hijau + + + Warna merah ++ ++ ++ Warna kuning +++ +++ +++Keterangan:+ = gelombang sedikit++ = gelombang sedang+++ = gelombang banyakB. Pertanyaan dan penyelesaian1. Perangkat percobaan warna yang paling banyak menghasilkan gelembung udara ?Jawab :Percobaan warna yang paling banyak menghasilkan gelembung udara yaitu warna kuning, karena warna kuning lebih menyerap cahaya sehingga daun hydrilla dapat menerima cahaya matahari yang terkumpul dan akan melakukan proses fotosintesis lebih cepat dan banyak menghasilkan gelembung udara.2. Perangkat percobaan mana yang paling sedikit menghasilkan gelembung udara ?Jawab :Percobaan warna yang paling sedikit menghasilkan gelembung udara yaitu warna hijau, karena warna hijau kurang menyerap cahaya sehingga hal itu dapat mempengaruhi tumbuhan hydrilla untuk melakukan fotosintesis dan gelembung yang dihasilkansedikit.3. Mengapa banyaknya gelembung udara di ketiga perangkat percobaan tersebut tidak sama, jelaskan !Jawab :Karena Proses fotosintesis dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain air(H2O), konsentrasi, CO2, suhu, umur daun, translokasi karbohidrat, dan cahaya. Tetapi yang menjadi faktor utama fotosintesis agar dapat berlangsung adalah cahaya, air, dan karbondioksida.4. Gas apakah yang keluar dan tertampung dalam gelas beker tersebut ?Jawab :Gas yang keluar dan tertampung dalam gelas beker tersebut adalah gas glukosa (C6H12O6) dan oksigen (O2).5. Dapatkah kalian membuat rencana percobaan mengenai hal tersebut ?Jawab :Dapat, dengan cara membuktikan pengarauh warna cahaya terhadap proses fotosintesis.6. Buatlah kesimpulan dari percobaan tersebut sesuai dengan hasil pengamatan !Jawab :ª Fotosintesis adalah proses pembentukan bahan organik dari bahan anorganik dengan bantuan cahaya dan kloroplas;ª Salah satu faktor yang mempengaruhi fotosistem adalah suhu dan spektrum cahaya;ª Gelembung-gelembung udara yang dihasilkan membuktikan bahwa adanya oksigen yang dihasil- kan selama proses fotosintesis.
BAB IV
PENUTUP
A. KesimpulanFotosintesis adalah proses pembentukan bahan organik dari bahan anorganik dengan bantuan cahaya dan kloroplas. Salah satu faktor yang mempengaruhi fotosistesis adalah suhu dan spektrum cahaya. Warna yang memiliki panjang gelombang pendek sangat cepat mempengaruhi laju fotosin- tesis sehingga menghasilkan banyak gelembung gas; Gelembung-gelembung udara yang dihasilkan membuktikan bahwa adanya oksigen yang dihasil- kan selama proses fotosintesis.B. SaranPercobaan seperti ini memerlukan pengamatan yang harus benar-benar diperhatikan, terlebih lagi saat memperhatikan gelembung udara yang dihasilkan dari proses fotosintesis.
DAFTAR PUSTAKA